Iklan

August 27, 2015, 04:37 WIB
Last Updated 2021-01-21T13:25:33Z
Politik

Takut Langgar Aturan, Kampanye Damai Tak Ada Konvoi

Jurnal,Manado- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manado sore tadi, sekitar pukul 15.30 Wita, Kamis (27/08/2015) menggelar kampanye damai di Lapangan Sparta Tikala, sesuai tahapan yang telah ditentukan setelah penetapan nomor urut pasangan calon.

Empat pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Manado yakni Harley Mangindaan-Jemmy Asiku, Jimmy Rimba Rogi-Boby Daud, Vicky Lumentut-Mor Dominus Bastiaan dan pasangan calon Hanny Joost Pajouw-Gregorius Tonny Rawung hadir bersama pendukungnya masing-masing.

Dalam sambutan pembukaan, ketua KPU Manado, Eugenius Paransi memohon maaf kepada seluruh pasangan calon karena sesuai pemberitahuan awal, usai deklarasi kampanye damai akan dilakukan konvoi, namun hal tersebut urung dilakukan karena aturan PKPU yang tidak memperbolehkan konvoi atau pawai oleh para pasangan calon.

"Memang sebelumnya ada pemberitahuan dari kami (KPU) bahwa kampanye damai ini bisa dilangsungkan konvoi.
Tapi mengacu ke PKPU sebagai landasan aturan pelaksanaan Pilkada, tidak memperbolehkan konvoi atau pawai. Jadi, kita semua harus tunduk akan aturan itu," jelas Paransi.

Selanjutnya, menyongsong Pilkada 9 Desember nanti, KPU mengajak seluruh pasangan calon bersama pendukungnya untuk mewujudkan Pilkada yang damai, jujur dan berkualitas.

Kami tentunya berharap seluruh pasangan calon dan pendukungnya bersama KPU melalui Pilkada dengan dasar kebersamaan," himbau Paransi.

Paransi pun memastikan, dalam penyelenggaraan Pilkada, KPU Manado berkomitmen akan melaksanakan secara terbuka dan tanpa intervensi.

"Seluruh komisioner KPU Manado telah berkomitmen akan melaksanakan Pilkada ini secara jujur, transparan dan tanpa intervensi. Semoga Pilkada ini tidak ada kecurangan," janji Paransi.

Selanjutnya, seluruh pasangan calon diberikan kesempatan untuk menyampaikan visi dan misinya masing-masing serta dilanjutkan penandatangan ikrar Pilkada Damai.

Hadir dalam kampanye damai ini, forum komunikasi pimpinan daerah (Fokompimda), ketua DPRD Kota Manado serta pimpinan partai pengusung pasangan calon.

Usai deklarasi kampanye damai, seluruh pasangan calon bersama pendukungnya meninggalkan lokasi kegiatan secara tertib. Ratusan personil Kepolisian turut mengamankan jalannya kampanye damai tersebut. (Luq)