Iklan

June 21, 2016, 13:07 WIB
Last Updated 2016-06-21T20:09:26Z
Manado

GSVL - MOR Ingatkan Warga Manado Tetap Waspada



Wawali didampingi camat wenang saat memantau lokasi banjir dan pohon tumbang

Jurnal,Manado – Intensitas curah hujan yang tinggi dan angin kenca beberapa hari terakhir ini membawa dampak yang buruk bagi kota manado. Di beberapa titik telah terjadi tanah longsor, banjir dan pohon tumbang yang mengakibatkan korban nyawa dan materil.

Untuk itu Walikota Manado GS Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Manado Mor Bastian menghimbau agar warga manado waspada.

“Bagi warga yang tinggal di sepanjang bantaran sungai, perbukitan, agar mewaspadai banjir dan tanah longsor. Begitu juga warga yang tinggal dipemukiman atau pengguna lalulintas agar mewaspadai pohon tumbang,”ingat GSVL-Mor.

Pun dengan musibah yang menimpa korban meninggal akibat terpaan pohon tumbang, GSVL - MOR sampaikan turut berduka.

Sementara, Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan SE, saat mengetahui banyaknya pohon tumbang, langsung bereaksi dan turun lapangan bersama Camat Wenang M Sofyan didampingi Lurah Wenang Utara, Selasa (21/06/2016) sore hingga malam.(man)