Iklan

November 30, 2016, 14:09 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:41:46Z
Pemerintahan

"NKRI Harga Mati di Sulut"

"NKRI harga mati bagi rakyat Sulut.  Sudah sepatutnya kita bersatu padu dan bergandengan tangan serta goting royong meskipun kita berbeda-beda," ucap Wagub, saat apel dan Parade Nusantara Bersatu yang dihadiri oleh  Kapolda Sulut, Danrem 131/Santiago, Pangdam XIII/Merdeka, Danlanal VIII,  Danlanudsri Manado,  Kejati Sulut,  Dandim 1309/Manado, Kakanwil Depag Sulut dan Tokoh Agama.
Demi menjaga kerukunan dan keutuhan kata Kandouw, diperlukan kesadaran dan kearifan bagi seluruh warga sulut.

Peserta apel dan parade Nusantara Bersatu di ikuti oleh Jajaran Polda Sulut, Pejabat Pemprov Sulut,  Korem 131/Santiago, TNI-AL,  TNI-AU,  Kejati Sulut,  Kanwil Depag Agama,  KNPI Sulut,  Ormas Pemuda dan adat,  Mahasiswa dan Pelajar serta Masyarakat Sulut lainnya.(wulan)