Iklan

March 1, 2017, 03:26 WIB
Last Updated 2017-06-07T00:11:07Z
Advetorial

Walikota Resmikan Cerdas Command Center Kota Manado



Walikota Manado GS Vecky Lumentut dan Wakil Walikota Mor Bastian Saat Menekan Tombol Peresmian Command Centre

Jurnal,Manado – “Cerdas Command Center merupakan salah satu sarana untuk mendekatkan masyarakat dengan pemerintah  dalam melakukan pelayanan  kepada masyarakat”.  Hal tersebut dikatakan Walikota Manado, DR. GSV Lumentut , ketika meresmikan Cerdas Command Center Pemeritah Kota Manado di Ruang Serba Guna Kantor Walikota Manado, Senin (27/02/2017)

”Ini merupakan jembatan antara pemerintah dan masyarakat, pemerintah dapat melakukan kontrol terhadap pelayanan yang dilakukan sehingga layanan publik akan berjalan maksimal” ujar Lumentut.
Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Drs. Marhaen R. Tumiwa, M.Pd ketika menyampaikan sambutan mewakili Gubernur Sulawesi Utara mengatakan  “Cerdas Command Center” Pemerintah Kota Manado merupakan cara, tindakan dan terobosan yang cerdas, untuk menjawab kebutuhan layanan bagi masyarakat.”

Walikota Menyaksikan Operasional Command Centre
Dikatakan  Tumiwa, penerapan kota cerdas merupakan ide briliant untuk menjadikan Manado kota yang modern dalam penerapan E_Government, dimana penggunaan teknologi informasi oleh pemerintah untuk memberikan informasi dan pelayanan bagi warganya dengan model penyampaian utama adalah Government to Citizen (G2G), Government to Business (G2B) serta Government to Government (G2G). “Keuntungan yang diharapkan dari E_Government adalah peningkatan efisiensi, kenyamanan, serta aksesibilitas yang lebih baik dari pelayanan publik”  katanya.

Wakil Walikota Menyaksikan Eksperimen Command Centre
Lebih jauh Tumiwa menuturkan, ada 5 fungsi Command Center, pertama sebagai pusat pengolahan data, kedua supporting  data untuk pimpinan dalam pengambilan keputusan, ketiga monitoring dan evaluasi, keempat pelayanan publik dan kelima sebagai media promosi. 

“Untuk itu diharapkan dengan diresmikannya Cerdas Command Center Kota Manado akan memberikan gambaran serta ruang informasi yang lebih luas kepada masyarakat umum dengan cepat dan akurat, serta dapat memaksimalkan upaya pencapaian visi pembangunan daerah, menuju terwujudnya Sulawesi Utara Berdikari Dalam Ekonomi, Berdaulat Dalam Politik, dan Berkripadian Dalam Budaya” tutur Tumiwa.
Hadir dalam kegiatan tersebut deputy II Bidang Pengamanan Persandian Lembaga Sandi Negara dan Para kepala SKPD di Lingkungan Pemerintah Kota Manado.(adv)