Iklan

August 31, 2017, 14:46 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:58:34Z
Mitra

DKP Mitra Kembangkan Transplantasi Karang

Jurnal, Ratahan -Pemerintah Kabupaten (Pemkab)  Minahasa Tenggara(Mitra) melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) melakukan terobosan dalam mengembangkan Transplantasi Karang di Pantai Bentenan Kecamatan Pusomaen. 

Pelaksana Tugas  Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra)  Vecky Monigir mengatakan pengembangan Transplantasi karang tersebut merupakan suatu program dalam mempertahankan ekosistem dilaut."Ini merupakan inovasi dalam mempertahankan ekosistem di laut,  maka perlu adakan pengembangan transplantasi karang," katanya. 

Monigir juga menjelaskan bahwa masa depan ekosisitem laut ada upaya inovatif dengan melakukan transplantasi karang yang terancam dari oknum-oknum yang hanya mencari keuntungan tanpa mempedulikan kerusakan terumbu karang. "Upaya Pemerintah Mitra untuk memperbaiki terumbu karang agar ada kelangsungan kehidupan ekosistem dilaut kabupaten mitra serta bisa dininikmati generasi penerus di tahun-tahun selanjutnya," tukasnya. 

Untuk itu dirinya menambahkan diman teknologi yang berkembang saat ini memungkinkan transplantasi karang sebagai wadah pertumbuhan karang yang baru diperairan laut bentenan. "Dengan transplantasi karang ini mudah-mudahan akan berkembang dan menjadi rumah baru bagi kehidupan hewan dilaut serta akan memjadi objek wisata. Saya berharap masyarakat bisa bersama untuk menjaga terumbu karang karena peran aktif warga dalam melestarikan terumbu karang sangatlah dibutuhkan demi kelangsungan kehidupan bagi generasi penerus, " tutup Monigir. (hak)