Iklan

August 11, 2017, 18:03 WIB
Last Updated 2017-08-12T01:03:48Z
Manado

GSVL Perkenalkan Alkitab Bahasa Manado di Palu

Walikota Membagikan Alkitab Bahasa Manado di Palu

Jurnal,Palu-Walikota Dr GS Vicky Lumentut dan Wawali Mor Bastiaan membagikan Alkitab Bahasa Manado untuk warga Kawanua di Kota Palu, Sulteng, baru-baru ini. Momen ini disambut manis umat kristiani di sana.
Dalam kesempatan itu, Walikota Vicky Lumentut memperkenalkan Alkitab Bahasa Manado yang baru diluncurkan pekan lalu. Dimana, umat nasrani diharapkan tak malu-malu lagi dalam mempraktekkan bahasa Manado, khususnya dalam setiap kesempatan beribadah. 
“Bahasa Manado dalam Alkitab ini, tidaklah terlalu vulgar namun mungkin sedikit unik saat mendengarnya karena belum terbiasa. Untuk itu mari kita mulai membiasakannya, karena saat ini Alkitab Bahasa Manado sudah terbit," jelas Lumentut dihadapan warga Kawanua. Dia juga menjelaskan bahwa proses penyaduran Alkitab tersebut cukup lama. "Dalam menterjemahkan Alkitab ke dalam bahasa Manado memerlukan waktu yang sangat lama. Untuk Alkitab Perjanjian Baru Bahasa Manado ini, butuh waktu 15 tahun sebelum diluncurkan," bebernya sembari mengaku bahwa tidak mudah untuk menerbitkan Alkitab tersebut karena harus melalui kajian serta penelitian yang matang. 
Sedangkan para warga Kawanua di Palu mengaku senang mendapatkan Alkitab Bahasa Manado. Apalagi diberikan secara gratis oleh Walikota dan Wakil Walikota Manado.(angkot)