Iklan

October 3, 2017, 02:11 WIB
Last Updated 2017-10-03T09:11:39Z
Tomohon

SAS Beberkan Potensi Florikultura dan Holtikultura Serta Rumah Panggung Kualitas Eksport Produk Tomohon

SAS Saat Menerima Souvenir
Jurnal,Tomohon - Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan mengikuti Kongres dan Sharing Best Practice Citinetzz Indonesia tahun 2017 yang dilaksanakan pada Selasa tanggal 2 sampai Kamis 4 Oktober 2017 di hotel Novotel Balikpapan.
Kegiatan yang melirik tema menuju kota yang cerdas, kreatif, Inovatif dan Enterpreneurship itu dihadiri oleh sejumlah walikota dan bupati se Indonesia.
Dalam kesempatan kongres tersebut SAS menyuarakan potensi lokal yang ada di kota Tomohon diantaranya potensi florikultura dan holtikultura serta industri rumah panggung berkualitas ekspor.
"Termasuk pula even lokal bertaraf international yakni TIFF yg digelar setiap tahunnya yg lebih menonjolkan hasil panen bunga lokal untuk digunakan pada float kendaraan hias dan fashion carnafal" kata Sompotan yg sempat didaulat menyanyikan tembang lagu saat  Welcome Dinner.
Forum ini menjadi sarana untuk menyuarakan tantangan dan solusi kota, dan membentuk kemitraan dengan anggota citynet indonesia lainnya, kata SAS
Sebelumnya, Deputi sekjen citynet asia pasifik Dr. Ir. Aisa Tobing, M.Sc, MCP, saat pembukaan kongres mengatakan, citynet Indonesia merupakan wahana kegiatan berjejaring antara anggota dan stakeholder untuk bertukar pengalaman keberhasilan (best practices) tiap daerah.
"Tujuannya memberi penguatan kepada daerah dalam peningkatan kapasitas pembangunan berkelanjutan, berwawasan lingkungan untuk kesejahteraan rakyat" kata Aisa yang juga Staf Ahli  Gubernur DKI Jakarta ini.(sterky)