Iklan

December 19, 2017, 04:34 WIB
Last Updated 2017-12-19T12:34:00Z
Dinamika

Bersama JIPS, PT. MSM dan TTN Serahkan Donasi Kepada Anak - anak Tertimpa Bencana

Wagub : Contohi PT. MSM

Jurnal,Manado - Apresiasi yang tinggi diberikan Wakil Gubernur Sulut Steven OE Kandouw kepada Rajawali Corpora, Archi Indonesia, PT Meares Soputan Mining (MSM), dan PT Tambang Tondano Nusajaya (TTN),  karena kepedulian mereka terhadap korban bencana.

"Tolong ditulis. Saya minta perusahaan lain, memiliki rasa simpati dan empati terhadap korban banjir dan tanah longsor yang barusan terjadi. Contohilah PT MSM dan PT TTN yang tanpa diminta, begitu repons dan memiliki kepedulian," ujar Kandouw. Saat memberikan sambutan usai menyerahkan bantuan secara simbolis kepada anak - anak korban banjir dan tanah longsor pada acara Perayaan Natal Keluarga Besar JIPS dan Pemprov Sulut serta Anak anak Terkena Bencana, yang dilaksanakan di lobi kantor gubernur, Selasa (19/12).

Kandouw juga mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap kemungkinan bencana alam, yang dapat saja terjadi setiap saat, mengingat hal ini tidak mengenal siklus lagi.

Sementara, Corporate Secretary dan Government Archie Indonesia, Edgar Affandy mengatakan, sekalipun PT MSM dan PT TTN sudah menyerahkan bantuan sebelumnya, namun setelah mendapatkan informasi, banyak anak anak yang menjadi korban bencana alam, pihaknya merasa tergerak untuk kembali memberikan bantuan.

"Apapun yang terjadi, termasuk bencana alam, tidak boleh menghambat aktifitas anak anak untuk dapat bersekolah. Hal ini yang memicu kami, untuk peduli dengan anak anak korban banjir," Edgar.

Dijelaskan, bantuan kepada anak anak korban banjir berupa peralatan belajar, peralatan mandi termasuk handuk, tas sekolah dan t-shirt.

Secara terpisah, Manager Community PT MSM dan PT TTN, Yustinus Setiawan mengatakan, pemilihan peralatan mandi dan sekolah bagi anak anak, karena hal ini merupakan kebutuhan mendesak yang memang sangat dibutuhkan anak anak pasca bencana alam.

"Kami berharap, bantuan ini bukan hanya sebagai program Corporate Social Responsbility (CSR) perusahaan, namun dapat juga memotivasi anak anak, untuk tetap bersekolah sekalipun ditengah situasi yang masih memprihatinkan," ujarnya.

Ditambahkan, dalam pekan ini, PT MSM dan PT TTN akan on the spot ke lokasi bencana, untuk menyalurkan secara langsung bantuan natura kepada warga yang tertimpa bencana.(man)