Iklan

January 23, 2018, 22:03 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:38:26Z
Pemerintahan

Rakor Perkebunan Prov. Sulut. Gubernur : Kerja Keras, Kerja Bersama, Petani Sejahtera

Jurnal,Manado - Rapat Kerja Dinas Perkebunan Provinsi dan Kabupate/kota yang dilaksanakan di Hotel Arya Duta, Manado di buka Gubernur Sulut Olly Dondokambey yang diwakili oleh Asisten III Bidang Perekonomian dan Pembangunan Mohamad Rudi Mokoginta.

Dikatakan gubernur, kegiatan ini sebagai wujud nyata dari komitmen untuk kesejahteraan masyarakat.

Terkait dengan itu, sangat disadari bahwa berbagai program kerja dan kegiatan yang telah digalankan Dinas Perkebunan, baik Provinsi maupun Kabupaten/Kota, dalam kerangka mewujudkan pembangunan Perkebunan yang berdaya saing, sejauh ini masih menunjukkan perkembangan atau geliat positif pada beberapa aspek. 

Meski demikian gubernur mengingatkan masih terdapat beberapa permasalahan yang patut menjadi perhatian.

"Ini harus dijadikan bahan evaluasi bersama," kata Gubernur. Sembari mengingatkan bahwa besarnya tanaman Perkebunan yang telah memasuki usia tidak produktif; 

Adanya serangan hama atau penyakit tanaman yang turut mempengaruhi tingkat produksi dan produktivitas tanaman;

Produktivitas tanaman masih rendah, yaitu70 - 75 %dari potensi produksinya; 

Bahan tanaman Perkebunan rakyat 60 - 70 % masih merupakan bibit asalan dan kapasitas rendah; 

Pengembangan diversifikasi usaha tani berbasis perkebunan belum maksimal.

Pengembangan diversifikasi produk masih 
kurang; 

Belum ada kesepakatan harga yang menguntungkan Pekebun ; 

Belum memadainya infrastruktur pada wilayah sentra produksi Perkebunan; dan 

Terjadinya okulasi di beberapa Perkebunan Besar. 

"Berbagai capaian dan garansi positif yang telah kita torehkan sejauh ini tentunya harus menjadi masukan dalam konsep dan strategi pembangunan Perkebunan kedepan. Oleh karena itu, mari bersama-sama manfaatkan semaksimal mungkin pelaksanaan Rapat Kerja yang ber-Tema-kan : “Kerja Keras; Kerja Bersama, Petani Sejahtera dengan Meningkatkan Produksi dan Produktivitas Mutu Tanaman Perkebunan untuk Mendukung Program Operasi Daerah Selesaikan Kemiskinan dalam mewujudkan Sulawesi Utara sebagai Pintu Gerbang Indonesia di Kawasan Timur ini,"  pungkas Gubernur. Sembari mengingatkan peningkatakan sinergitas Dinas Perkebunan Provinsi dan Kabupaten/Kota.


Usai sambutan, mewakili gubernur, Mokoginta menyematkan tanda peserta secara simbolis kepada peserta rakor.(man)