Iklan

December 7, 2018, 05:02 WIB
Last Updated 2021-01-21T13:22:06Z
Politik

Teddy Kumaat Serap Aspirasi di Tikala Baru

Jurnal,Manado - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Teddy Kumaat laksanakan reses dengan warga Tikala Baru Jumat (6/12/2018) pada Keluarga Wulur Sirap.
Dalam pertemuan dengan warga,Teddy Kumaat mantan Wakil Walikota Manado  menjelaskan kondisi penduduk di Kota Manado semenjak Tahun 2000 dimana penduduk Kota Manado ditahun itu berjumlah sekitar 385 ribu jiwa. tahun 2000 tahun 2015 dari 524 ribu jiwa kota Manado. Kenaikan hampir 38 persen hanya 15 tahun. Kenaikkan bukan pada angka kelahiran paling banyak migrasi dan urbanisasi dari orang daerah lain ke Kota Manado.
Disamping itu juga, Ketua Fraksi PDI Perjuangan Sulut itu menyentil terkait pariwisata di Sulut yang semakin maju dan pesat.
Legislator Dapil Manado ini menyampaikan kepada warga kemajuan pariwisata dibawah kepemimpinan gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dan wagub Drs Steven Kandouw, dan beberapa program kerja dari pemerintah Provinsi Pemprov Sulut.
"Kemajuan di Provinsi Sulawesi Utara semakin maju disemua bidang khusus sektor pariwisata yang sebentar lagi akan dibuka jalur Manado Kinabalu.
Dengan terbuka jalur ini maka semakin makin banyak turis yang akan datang di Sulut,"tegas Anggota Komisi ll DPRD Sulut kepada JurnalManado.com Jumat (6/12/2018) .

Ia juga menjelaskan kondisi kesehatan menurut WHO.
Disela sela reses Teddy Kumaat memberikan kesempatan kepada UPTD Balai Mata Provinsi untuk menjelaskan, kondisi UPTD mata ini kepada masyarakat.
Usai, Reses Teddy Kumaat memberikan kacamata gratis kepada masyarakat. (tino)