Iklan

February 28, 2019, 06:23 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:35:06Z
Pemerintahan

Silangen : ASN Jangan Tebar Pesona di Medsos Apalagi Yang Sedang TL

Jurnal,Manado - Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Edwin Silangen SE MS menegaskan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) untuk tidak menebar pesona atau narsis di media sosial (medsos).

"Sebagai abdi negara yang memiliki tanggung jawab untuk melayani masyarakat, yang harus ditonjolkan adalah profesionalitas dan etos kerja. Bukannya tebar pesona di media sosial,” kecam Sekprov, Kamis (28/02/2019). Sembari menambahkan, jika ditugaskan untuk melakukan koordinasi maupun sosialisasi jangan sibuk dengan berfoto, apalagi pamer foto saat makan dan menu makanan kemudian di share di medsos.

“Sangat tidak elok, ketika ASN yang sedang tugas luar sibuk dengan aktivitasnya yang tidak bermanfaat, seperti foto makanan maupun selfi-selfi,” tugasnya.

Untuk itu, Silangen mengingatkan jika ada ASN yang melanggar maka akan dikenakan sanksi.
“Akan ada teguran dan pembinaan bagi ASN yang tidak mematuhinya,”tandasnya.(man)