Iklan

June 13, 2019, 07:01 WIB
Last Updated 2019-06-13T14:01:41Z
Manado

Manado Fiesta 2019 Bakal Ada Penampilan yang Berbeda

Jurnal Manado - Tahun Ketiga Pemerintah Kota Manado Melaksanakan Event Tahunan Manado Fiesta 2019 , Ajang Manado Fiesta kali ini berbeda dengan biasanya , bakal lebih meriah dengan hadirnya artis papan atas ibukota .

Tahun Ketiga ini ada Salah satu sponsor Manado Fiesta 2019 PT Gojek yang sebelumnya telah mengadakan MoU dengan Pemerintah Kota Manado bakal menghadirkan salah satu artis kenamaan.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Manado Dra. Meivy Lenda Pelealu saat diminta informasi tersebut membenarkan hal tersebut.
“Ada tiga opsi yang ditawarkan oleh pihak PT Gojek, Iwan Fals, Agnes Mo atau Noah untuk meramaikan Manado Fiesta tahun ini. Kita masih menunggu konfirmasi dari pihak mereka mana yang bisa hadir menyesuaikan jadwal dari para artis,” ungkap Lenda.

Masih dalam rangkaian sama , hal ini ditanggapi oleh Kepala Dinas PM PTSP Charles Rotinsulu yang juga panitia Manado Fiesta 2019, hadirnya para artis ibukota tersebut merupakan bantuan dari PT Gojek yang sebelumnya telah melakukan MoU bersama Pemerintah Kota.
“Mereka (Gojek) telah siap menanggung artis yang ada dalam iven Manado Fiesta dan ada tiga opsi yaitu Agnes Monica, Iwan Fals dan Noah dan sementara di lobi dan ini sudah pasti,”jelas Rotinsulu. 

Iven Akbar Manado Fiesta kembali digelar oleh Pemerintah Kota Manado.

Berbeda dengan sebelumnya, Iven tahunan kali ini akan menyajikan berbagai penampilan yang berbeda.

Salah satu atraksi paling heboh adalah penampilan dari para penerjun payung yang akan dipimpin langsung oleh Kolonel Pnb Johnny Sumaryana, Komandan Pangkalan Udara TNI AU di Sam Ratulangi (Danlanudsri) Manado.

Dukungan TNI AU langsung disampaikan oleh putra daerah Sulawesi Utara ini didepan Walikota Manado bersama panitian saat menghadiri rapat panitia Manado Fiesta 2019 di Kantor Dinas Pariwisata Kota Manado Kamis (13/6/2019) siang.
“Kami sangat mendukung sekali sebagai Komandan Pangkalan dan juga selaku ketua FASI dengan iven Manado Fiesta. Kami akan mencoba untuk terjun malam dengan menggunakan LED,”tutur Danlanudsri.

Ditambahkannya, atraksi pesawat tempur milik TNI AU Pesawat Sukhoy akan ditampilkan pada iven pembukaan Manado Fiesta tahun ini. 

Dukungan Pelaksaanaan iven akbar Manado Fiesta 2019 juga mendapat dukungan penuh dari Kepolisian. Kapolresta Manado Kombes Pol Benny Bawensel menyampaikan hal itu saat menggelar rapat persiapan Manado Fiesta 2019 bersama Walikota Manado, panitia dan unsur Forkopimda di Kantor Dinas Pariwisata kamis (13/6/2019) tadi siang.

Bawensel mengatakan, terkait pengamanan saat kegiatan akan diplot personel sesuai dengan kebutuhan dilapangan.

Dijelaskanya, untuk pengamanan tersebut juga akan melibatkan TNI, Dishub dan SatPol PP dan diperkirakan ada seribu personel untuk pengamanan Manado Fiesta nanti.
‘Ini merupakan kegiatan yang luar biasa jadi kita wajib memberikan kenyamanan bagi penyelenggara maupun peserta dan terutama bagi para tamu asing yang hadir dan tentunya akan menjadi promosi yang bagi bagi pemerintah kota,”terangnya.

Terkait adanya perubahan jalur saat acara pembukaan nanti, Bawensel mengatakan perubahan jalur akan disesuaikan pada saat pelaksanaan nanti, apabila dilaksanakan siang hari maka pagi sampai siang masyarakat tetap beraktifitas seperti biasanya. (Ipeh)