Iklan

September 16, 2019, 14:37 WIB
Last Updated 2019-09-16T21:37:06Z
Dinamika

Damkar Kota Manado gelar Sosialisaisi Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran di Kecamatan Tikala

Jurnal Manado - Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Manado, menggelar sosialisasi dan penyuluhan pencegahan dan penaggulangan kejadian kebakaran yang melibatkan warga di Kecamatan Tikala, Senin (16/9/2019) di Kantor Kecamatan Tikala.

Dipimpin langsung Kadis Damkar Manado M. Sofyan AP MSi, dan didampingi Camat Tikala, Argo Sangkay, sosialisasi pun dilakukan dengan melibatkan para lurah se-Kecamatan Tikala, para ASN Kecamatan Tikala, para Kepala Lingkungan,THL dan masyarakat Kecamatan Tikala.

Selain sosialisasi dan penyuluhan, Dinas Damkar juga menggelar simulasi atau secara langsung untuk menanggulangi kebakaran yang diperagakan oleh staf Dinas Damkar Manado.

Peragaan cara memadamkan api oleh staff Dinas Damkar Manado.

Untuk diketahui, berdasarkan informasi dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar), melalui Kepala Dinas Damkar Manado M. Sofyan AP MSi, bahwa selama Bulan September 2109 berjalan (data sampai Jumat 13 September 2019-red), total sudah terjadi 77 kali kejadian kebakaran di Kota Manado.(Ipeh)