Iklan

December 2, 2019, 15:10 WIB
Last Updated 2019-12-02T23:18:08Z
Ekonomi

Tabukan Utara Kecipratan Program BRI Padat Karya

JurnalManado - Upaya PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk untuk berperan dalam mendorong pembangunan. Berbagai program pun digelontorkan BRI diantaranya membangun dan menyediakan sarana prasarana serta infrastruktur lingkungan untuk menunjang perekonomian daerah dengan melibatkan masyarakat setempat melalui Program Padat Karya. Program ini menyasar dari pusat hingga ke daerah - daerah diantaranya di sulawesi utara. Dimana, BRI Wilayah Manado melakukan kegiatan padat karya berupa jalan umum di wilayah Tabukan Utara Kabupaten Kepulauan Sangihe yang dihadiri langsung oleh Bupati Sangihe Jabes Ezar Gaghana, SE, ME didampingi Pemimpin Cabang BRI Tahuna Bapak Solkan.

"Kami Pemkab Sangihe menyambut baik diadakannya program membangun dengan menyediakan sarana prasarana serta infrastruktur lingkungan, yang menunjang tumbuh kembangnya kegiatan ekonomi daerah tersebut dengan melibatkan masyarakat setempat,"ujar Gagana.

Diketahui Program Padat Karya dilakukan di 50 titik lokasi di Indonesia di bawah supervisi 19 kantor wilayah Bank BRI mulai dari Aceh, hingga Jayapura. Program ini menyasar masyarakat guna membangun sarana umum seperti jalan, irigasi, jembatan, dan lain sebagainya.

"Setiap titik lokasi akan melibatkan sekitar 300 masyarakat yang nantinya akan membangun sarana umum bersama-sama. Melalui Program Padat Karya ini masyarakat dapat memperoleh penghasilan tambahan dan diharapkan kegiatan ini dapat sekaligus menggerakkan perekonomian di daerah masing-masing,” ungkap corporate secretary Bank BRI Hari Purnomo.

Lebih lanjut Hari mengatakan bahwa Program Padat Karya yang digelar mulai November hingga Desember 2019 tersebut turut melibatkan pemerintah setempat seperti pemerintah daerah, lurah, hingga kepala desa. Dengan melibatkan pemerintah daerah, kegiatan ini diharapkan dapat sejalan dengan program-program yang sedang dilakukan oleh pemerintah setempat, imbuh Hari.

Selain program padat karya, Bank BRI menggelar rangkaian CSR BRI lainnya diantaranya pelatihan terhadap 10.000 UMKM, konservasi 19 sungai, pembangunan masjid dan sekolah, serta renovasi 200 rumah tidak layak huni di seluruh Indonesia. Bank BRI juga menggelar Pesta Rakyat Simpedes (PRS) yang digelar di 100 kota, dimana dalam setiap pelaksanaannya juga terdapat penyaluran bantuan CSR BRI Peduli. Rangkaian kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menyambut peringatan HUT ke-124 Bank BRI yang jatuh pada 16 Desember 2019 mendatang.(rilis)