Iklan

September 8, 2015, 06:35 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:58:34Z
Mitra

Lahan Penentu Berdirinya Rumah sakit di Mitra


Jurnal,Ratahan-Bupati James Sumendap,SH terima kunjungan Dirjen Upaya Kesehatan Kementerian Kesehatan RI dr.H.Chairul Radjab Nasution,Sp.PD,KGEH,FINASIM Selasa (8/09/2015) di kantor bupati Minahasa Tenggara.

Kunjungan rombongan kemenkes di Mitra dalam rangka meninjau lokasi pembangunan RSUD di desa Towuntu Timur Kecamatan Pasan.

Dirjen menyatakan Kemenkes sangat serius terkait rencana pembangunan rumah sakit tipe pratama di Minahasa Tenggara, karena ini juga merupakan tipe D."Oleh sebab itu salah satu hal yang diseriusi pihak Kemenkes yakni kesiapan lahan untuk pembangunan rumah sakit tersebut"pungkasnya.

Lebih lanjut dikatakan Radjab, Lahan menjadi persoalan penting bagi pihaknya agar tak menimbulkan permasalahan saat pembangunan rumah sakit."syarat untuk pembangunan rumah sakit pemerintah kabupaten harus menyiapkan lahan minimal lima hektare dan sudah bersertifikat.
Karena nantinya rumah sakit ini pelayanannya sudah lebih maksimal lagi, atau lebih maju dari puskesmas karena sudah bisa operasi atau penanganan medis lainnya"tegas Dirjen.

Ditambahkannya Pemerintah daerah nantinya menyiapkan sumber daya manusianya, termasuk untuk tenaga medis, pastinya dari Kementerian Kesehatan akan memfasilitasi untuk peningkatan sumber daya di rumah sakit.

Sementara itu Bupati Minahasa Tenggara James Sumendap menuturkan pihak Pemkab telah menyiapkan anggaran sebesar Rp15 Miliar untuk pembangunan rumah sakit tersebut.
Untuk lahan sudah disiapkan, tinggal dibangun rumah sakit yang bertujuan untuk memberikan pelayanan maksimal bagi masyarakat.(hak)