Iklan

February 16, 2017, 06:53 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:41:46Z
Pemerintahan

Liow : Pasca Banjir, Bitung Dalam Tahap Pembenahan


Warga Saat Melakukan Pembersihan Rumah dan Selokan Usai Banjir

Jurnal,Manado - Dikatakan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Prov. Sulut, Noldi Liow, saat ini lokasi yang terkena musibah masuk dalam tahap pemulihan. Pun dengan rumah rusak akibat banjir.

“Kami sedang melakukan pendataan rumah yang rusak parah, sedang dan ringan. Nantinya data tersebut akan dikirim ke BNPB,”kata Liow, di ruang kejanya, Kamis (16/02/2017). Sembari menambahkan jika rumah rusak parah akan diganti oleh pemerintah pusat lewat BNPB.

Menurutnya, kerugian Banjir Bandang Bitung Capai Rp 160 Miliar, dan saat ini masih ada 90 KK atau 350 jiwa dikelurahan Tandurusa yang mengungsi di Sekolah, Mesjid dan Gereja akibat rumah mereka tertimbun pasir dan lumpur.

“TNI, Polri, Masyarakat dan Pemerintah, sedang melakukan pembenahan,”pungkasnya.(man)