![]() |
| Add caption |
Kepala Dinas PU Boltim Minderd Mawu. Kepada Jurnal Manado Selasa (02/07), mengatakan bahwa semua perncanaan serta pengawasan proyek air panas akan ditangani oleh Dinas PU Boltim, sesuai dengan intruksi Bupati Boltim Sehan Salim Landjar SH. " Memang awalnya proyek ini ditangani oleh Disparbud. Akan tetapi, secara tekhnis mereka tidak paham menangani proyek, maka dari itu bupati menyerahkan proyek ini langsung kepihak Dinas PU Boltim. (Ucap Mawu) Mawu juga mengatakan bahwa proyek air panas rencananya akan dibuat secara bertahap, mengingat anggaran proyek tersebut memakan biaya sekitar hampir 3 milyar rupiah, yang terdiri dari 2 bak penampungan air, 4 kolam renang, 10 bak air tertutup, serta tempat retribusi dan halaman parkir. (Billy)
