Iklan

July 14, 2015, 21:09 WIB
Last Updated 2015-07-15T04:09:29Z
DPRD Sulut

Cindy Siap Mundur Dari Legislatif

Jurnal,Manado - Pricillia Cindy Wurangian, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut), yang sudah mendaftarkan diri pada beberapa partai politik seperti Gerindra,PDI P, dan Golkar versi ARB untuk maju dalam Pilkada Bitung nanti, rupanya tidak main-main dalam memperebutkan kursi Bitung satu.

Anggota dewan dari partai beringin ini menyatakan sikap akan patuh terhadap aturan yang ada.Seperti di ketahui keputusan MK bahwa setiap wakil rakyat yang duduk di kursi dewan harus mengundurkan diri ketika namanya ditetapkan di KPUD.

"Kalo saya di usung partai untuk maju di pilkada Bitung nanti, tentunya saya akan mematuhi aturan yang ada,"kata Politisi yang juga pengusaha sukses ini kepada jurnalmanado.com via BBM.(bin)