
“Kami mengajak masyarakat Minsel, pada tanggal 9 Desember 2015 mendatang dapat datang ke TPS guna menyalurkan hak suara dalam Pemilukada di Minsel. Datanglah untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) serta Bupati dan Wakil Bupati Minsel,”
Jurnal,Manado - Semakin dekatnya pelaksanaan Pemilihan
Umum Kepala Daerah (Pemilukada), menjadi perhatian khusus dari pihak Komisi
Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Selatan (Minsel). KPU Minsel melalui Kepala
Divisi Sosialisasi, Pendidikan Politik dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
(SDM), Lucky V.F. Kontu, SE memberikan seruan untuk mengajak masyarakat
menyalurkan hak pilihnya dalam Pemilukada Minsel, 9 Desember 2015 mendatang.
“Kami
mengajak masyarakat Minsel, pada tanggal 9 Desember 2015 mendatang dapat datang
ke TPS guna menyalurkan hak suara dalam Pemilukada di Minsel. Datanglah untuk
memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) serta Bupati dan
Wakil Bupati Minsel,” ujar Kontu.
Penyaluran
hak suara masyarakat Minsel, sangat diharapkan dalam pelaksanaan Pemilukada 9
Desember 2015 nanti. Seruan dan ajakan yang dilakukan oleh KPU Minsel, dimaksudkan
untuk menekan angka Golput.
Dengan
adanya sumbangsi masyarakat untuk datang menyalurkan hak pilihnya maka
pemilukada kabupaten minsel sangat berhasil.(mor)