Iklan

November 8, 2016, 15:42 WIB
Last Updated 2016-11-08T23:44:08Z
Tomohon

Eman Tandatangani MoU Pencegahan Korupsi


Walikota saat mengikuti pertemuan walikota dan bupati se - indonesia
Jurnal,Tomohon - Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak, mengikuti sosialisasi pencegahan korupsi dan penandatanganan kesepahaman bersama Pemerintah Kota Surabaya dan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo yang disaksikan KPK RI.

Dipilihnya Kabupaten Sidoarjo dan Kota Surabaya sesuai dengan rekomendasi KPK karena keberhasilan pemerintah Kabupaten Sidoarjo menerapkan SIPPADU (Sistim Pelayanan Perijinan Terpadu) yag menjadi rujukan sejumlah daerah kususnya di bidang pelayanan perijinan terpadu.

Sistim pelayanan perijinan terpadu yang diterapkan oleh Kabupaten Sidoarjo merupakan salahsatu pelaksanaan E-Government dalam hal pencegahan korupsi. Selain Kabupaten Sidoarjo, penerapan aplikasi E-Government oleh Kota Surabaya juga dinilai sebagai salah satu best practice (praktek terbaik) yang dapat dijadikan rujukan oleh daerah lain dalam hal peningkatan pelayanan pemerintahan.


Penandatanganan ini dilakukan para pemimpin daerah termasuk Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE AK bersama 3 Gubernur 7 Walikota, 14 Bupati. Dihadiri Wakil Ketua KPK Saut Situmorang yang turut mensosialisasikan program dan kegiatan Komisi Pemberantasan Korupsi dalam sosialisasi pencegahan dan pemberantasan korupsi.

Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak merupakan walikota pertama diantara Bupati dan Walikota yang ada di Sulawesi Sulawesi Utara yang telah menandatangani Memorandum of Undestanding (MoU) dengan kedua pemerintah daerah tersebut selaras dengan arahan KPK RI. Melalui penandatangan MoU ini, maka Pemerintah Kota Tomohon dapat leluasa mengadopsi pengelolaan aplikasi perencanaan dan penganggaran keuangan Pemkot Surabaya serta penerapan aplikasi sistem perizinan terpadu seperti Pemkab Sidoarjo.
Walikota  Tomohon memberikan apresiasi yang tinggi atas dukungan penuh dari KPK RI. Karena proses pembangunan kemasyarakatan dan pemerintahan hingga pengelolaan keuangan di Kota Tomohon harus sesuai dengan kaidah dan aturan yang berlaku. Oleh karena itu komitmen bersama jajaran pemerintah dengan dukungan masyarakat Kota Tomohon sangat penting bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakatnya.

“2017 nanti kita akan menjadikan tahun pelayanan prima bagi masyarakat. Selain pembenahan infrastruktur, kami juga berupaya mendapatkan formulasi terbaik dalam penjabaran, perencanaan dan penganggaran yang baik. Terima kasih atas motivasi  dan kepercayaan yang diberikan KPK, Ini merupakan penghargaan bagi kami,” kata Eman didampingi Kabag Humas & Protokol FF Lantang SSTP saat mengikuti kegiatan ini. (michael)