Iklan

February 19, 2018, 23:10 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:55:53Z
Mitra

Kecamatan Tombatu Timur Gelar Musrenbang

Jurnal, Ratahan - Dalam rangka Menunjang Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Tahun 2019 yaitu akselerasi pembangunan untuk peningkatan pertumbuhan di segala bidang dalam mewujudkan masyarakat yang jelas sejahtera.

Bertempat di BPU Desa Molompar Dua selasa 20/2/18 kegiatan dihadiri seluruh perwakilan Pemerintah Desa, Toko Masyarakat,  Tokoh Agama,  Tokoh Perempuan,  Tokoh Pemuda dari kesebelas desa yang ada di Kecamatan Tombatu Timur.

kepala Kecamatan Tombatu Timur Jan Wawointana SE ketika membuka kegiatan tersebut mengajak kepada seluruh elemen masyarakat dapat mengambil bagian untuk mensukseskan seluruh program pemerintah. "Peran Tokoh Pemerintah, Masyarakat,Agama,Perempuan,Pemuda sangat penting guna mewujudkan Kabupaten Mitra yang semakin maju," ungkapnya. 

Sementara itu Sekretaris  Bapedda Mitra dalam sambutannya menjelaskan bahwa berbagai sektor pembangunan ditahun 2019 akan dijadikan prioritas untuk mewujudkan Kabupaten Mitra yang Semakin Jelas Sejahtera. "Prioritas Pembangunan Tahun 2019 yaitu Pertama Pengurangan Kemiskinan,  Kedua
Pembangunan Manusia yaitu Kesehatan dan Pendidikan, Ketiga Pengembangan Infrastruktur Untuk Peningkatan Ekonomi melalui Pertanian,Perikanan UMKM, Pengembangan Usaha dan Penanaman Modal, Keempat Pemantapan Ketahanan Pangan dan Pariwisata Melalui Mitigasi Bencana dan Pelestarian Lingkungan yang Kelima melanjutkan Reformasi Birokrasi, Mewujudkan Stabilitas Keamanan dan Mensukseskan Pemilu, " jelasnya yang didampingi kabid Damly Aruperes. 

Musrenbang Kecamatan Tombatu Timur juga di hadir semua Satuan Kerja Perangkat Daerah yang diwakili sekretaris,  kabid, Kasubag serta Anggota Dewan Corry Kawulusan dan
Kapolsek Tombatu Wensy Saerang  serta Danramil Tombatu Ferry Mewengkang.(hak)