Iklan

March 16, 2018, 22:13 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:38:26Z
Pemerintahan

JWS Berakhir. Gubernur Pesan Mewoh Jalankan Tugas Dengan Baik

Gubernur Saat Melantik Penjabat Bupati Minahasa
Jurnal,Minahasa - Hari ini, Sabtu (17/03/2018), Kepala Dinas PMDD Roy Herchules Mewoh akhirnya resmi dilantik sebagai Penjabat Bupati Minahasa. Hal itu setelah masa bakti Pejabat lama Jantje Wowiling Sajow telah berakhir sejak tanggal 16 maret 2018 dan menyusul Surat Keputusan (SK) nomor 131.71- 418 tahun 2018 tertanggal 12 Maret tentang Pengangkatan  Penjabat Bupati Minahasa Provinsi Sulawesi Utara.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, melalui Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey melantik Royke Mewoh sebagai Penjabat Bupati Minahasa yang berlangsung di gedung Wale Ne Tou Tondano Minahasa, Sabtu (17/3/2018).

"Saat ini rakyat minahasa telah memiliki penjabat yang baru. Diharapkan bupati dapat melaksanakan tugas yang diemban dengan sebaik - baiknya sehingga bermanfaat bagi saerah dan rakyat minahasa,"ucap Gubernur saat memberikan sambutan usai melantik penjabat baru. Sembari mengingatkan agar mewoh melaksanakan tugas dengan berasaskan aturan dan hukum yang berlaku. 

Gubernur juga mengucapkan terimakasih kepada mantan bupati dan wakil bupati yang telah melaksanakan baktinya kepada warga minahasa.(man)