Jurnal, Ratahan - Rabu (3/10/18) Gunung Soputan di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) menyemburkan awan hitam tebal. kira-kira pukul 06.30 wita mulai mengeluarkan semburan awan hitam tebal. "begitu bangun pagi saya sudah melihat gunung soputan mulai berawan hitam tebal, namun baru skala kecil, " ungkap Alwis Lesar warga Kecamatan Tombatu Timur.
Bupati Mitra James Sumendap SH ketika memonitor kondisi tersebut melalui akun media sosialnya menyeruhkan kepada warga agar tetap waspada terkait aktifitas Gunung Soputan serta meminta juga untuk berdoa kepada Tuhan Yang Esa. "Kepada Seluruh Masyarakat Minahasa Tenggara lebih khusus Masyarakat yang tinggal di lereng Gunung Soputan agar Waspada dan terus berdoa Kepada Tuhan yang Maha esa agar tidak terjadi hal2 yg tidak di inginkan terkait status Gunungapi Soputan terhitung mulai tanggal 3 Oktober 2018 pukul 01:00 WITA ditingkatkan dari Level II (Waspada) ke Level III (Siaga) dengan jarak bahaya radius 4 km dengan perluasan sejauh 6,5 km dari puncak ke sektor Barat-Baratdaya," katanya. (hak)