Jurnal,Manado - Pasca dipindahkan dana dari Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondouw ke bank lain.
Pekan lalu Komisi ll DPRD Sulut melakukan konsultasi dengan Kementrian Keuangan RI.
Hasil pertemuan dengan Kementrian RI dimana Komisi ll meminta kepada Kementrian Keuangan untuk mengkaji kembali agar tidak ada lagi dari Pemkot/Pemkab pindah ke bank lain.
"Komisi ll melakukan pertemuan dengan Kementrian Keuangan RI dengan mengusulkan untuk mengkaji kembali agar tidak ada Pemkot dan pemkab berpindah ke bank lain. Karena bank daerah masih sehat," kata Ketua Fraksi Partai Golkar Sulut Raski Mokodompit SH kepada JurnalManado.com diruang kerjanya,Rabu (6/2/2019).
Jangan sampai ada lagi pemindahan dana dari Pemkab/Pemkot ke bank lain,pinta Legislator Dapil Bolmong Raya itu. (tino)