Iklan

June 25, 2019, 19:47 WIB
Last Updated 2021-01-21T13:20:11Z
Politik

Jika PT. Djarum Ingkar, Gubernur Siap Beli Cengkih ke Petani

JurnalManado - PT Djarum telah menyatakan siap membeli cengkeh dari petani dengan harga 85 ribu per kilogram ini merupakan dampak yang baik bagi petani. Demikian dikatakan Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE saat diwawancarai di Kantor DPD PDIP Sulut. Meski demikian, orang nomor satu di sulut ini menyatakan ketegasannya akan membeli cengkih langsung ke petani apabila PT. Djarum tidak menepati janjinya.

"Jika perusahan Djarum tidak membeli sesuai dengan hasil yang disampaikan kepada Pemprov Sulut, tentunya selaku pemerintah akan membeli cengkeh tersebut dari petani sesuai harga 85 ribu per kilogram,"tegas Dondokambey 
Disinggung soal permintaan permintaan DPR Sulut Komisi ll harus ada MoU dengan pihak perusahan bagi Olly begitu disapa wartawan mengatakan tidak perlu ada MoU dengan pihak perusahan tersebut.
"Kami optimis PT Djarum bakal membeli cengkeh dari petani Sulut,kuncinya (tino)