Iklan

November 15, 2019, 12:35 WIB
Last Updated 2019-11-17T05:24:22Z
DinamikaUtama

Hendrik Target Program BPTD Wilayah XXII Dapat Tercapai

Kepala BPTD Sulut Saat Menjelaskan Rencana Pembangunan Terminal Tangkoko
JurnalManado - Kunjungan kerja yang dilakukan Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat beserta rombongan disejumlah wilayah kerja Kementerian Perhubungan di Sulawesi Utara menghasilkan sejumlah program kerja, seperti kunjungan ke Terminal Tangkoko Kota Bitung. Dimana Dirjen Perhubungan Darat, Drs. Budi Setiadi, SH,MSi, melakukan peninjauan langsung kondisi terminal baik bangunannya dan kendaraan transportasi umum serta fasilitas terminal.

Pantauan jurnalmanado.com, Dirjen dan Kabalai melakukan peninjauan kondisi bus angkutan dan komunikasi langsung dengan pengguna jasa
terminal dilanjutkan paparan 
tentang pengembangan terminal tipe 
A Tangkoko Bitung.
Dirjen Didampingi Kabalai Saat Melakukan Ramcek Bus 

Usai itu rombongan menuju pelabuhan penyeberangan bitung dan melakukan peninjauan fasilitas utama pelabuhan, seperti, dermaga, 
bangunan kantor dan lain-lain.

Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Sosialisasi Peraturan, Kebijakan, dan Program Bidang Perhubungan Darat Tahun 2019 yang dirangkaikan dengan mengukuhankan Pengurus DPD Ikatan Penyidik Pegawai LLAJ Indonesia (IPPLI) dan Ikatan Alumni Ahli Lalu Lintas (IKAALL).

Dilaporkan oleh Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XXII Sulut Renhard Ronald, S. SiT, MT, bahwa terminal tangkoko sudah dibahas bersama untuk dijadikan terminal modern.

"Seperti yang sudah dijelaskan pak dirjen dimana terminal tangkoko akan dilengkapi dengan fasilitas seperti mall, hotel bahkan akan dilengkapi dengan ball room serta fasilitas tempat santai yang nantinya dipasangkan wifi," kata Renhard.
Pun dengan pembangunan dermaga.
"Tahun 2020 akan kita laksanakan pembangunan pelabuhan, dimana desember 2019 akan kami lelang tidak mengikat 7,5 miliar untuk dermaga lembe dan dermaga likupang 30 miliar. Januari kami harap sudah grown breaking," kata Hendrik.
Ia berharap apa yang menjadi target dari kementerian terlebih khusus BPTD Sulut dapat tercapai.(man)