Iklan

March 21, 2020, 05:54 WIB
Last Updated 2021-01-21T13:18:05Z
Politik

CEP dan Imba Bersama Kader Golkar,Terima SK Penugasan Partai Dalam Pilkada

JurnalManado - Setelah  mendapat undangan untuk mengikuti informasi perkembangan kegiatan partai golkar Sulut,terkait tentang survey dalam perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sulut 2020.

Dewan pimpinan pusat (DPP) Partai Golkar Sabtu (21/03/2020) resmi memberikan surat penugasan kepada sejumlah kader.

Ketua Fraksi Golkar DPRD Sulut Raski Mokodompit, kepada JurnalManado.com melalui whatsup pribadinya, Sabtu (21/3/2020) hari ini mengayalan, DPP Golkar telah resmi menyerahkan Surta keputusan (SK) penugasan kepada  calon Kepala Daerah Gubenur/Walikota/Bupati .

"Dengan telah adanya surat penugasan ini, para calon yang ditugaskan di suatu daerah tidak bisa mengusung maka bisa mencari formula untuk dicalonkan.

Selanjutnya partai yang akan melihat hasil surveynya," tuturnya.

Lebih lanjut dikatakan,  peraih hatrick sebagai anggota DPRD Sulut ini, hasil survey adalah inti dari penugasan yang diberikan partai.

"Mekanismenya, diberikan surat penugasan kemudian untuk dilakukan survey.Kader yang hasil surveynya di bawah maka bisa saja diganti," ucap Ketua Fraksi Golkar Sulut

Penugasan yang diberikan DPP ini, lanjut legislator daerah pemilihan (dapil) Bolmong Raya itu mengatakan, minimal bisa menjadi acuan partai untuk mengusung calon.

"Bisa dikatakan ini penetapan sementara dari DPP untuk calon," ungkapnya.

Adapun nama-nama yang mendapat surat penugasan DPP Golkar dalam Pilkada Sulut 2020 antara lain:

Sulut: Christiany Eugenia Paruntu
Minsel: Michaela Elsiana Paruntu
Minut: Denny Wowiling
Bitung: Pricilla Cindy Wurangian
Tomohon: Syerly Adelyn Sompotan, Jilly Gabriela Eman dan Miky Junita Linda Wenur
Manado: Jimmy Rimba Rogi
Boltim: Sam Sachrul Mamonto dan Suhendro Boroma
Bolsel: Hadisiswoyo Dario Gobel dan Riston Mokoagow
(tino)