Iklan

November 4, 2020, 16:37 WIB
Last Updated 2021-01-21T11:51:27Z
Lipsus

Walikota Tandatangani MoU Bersama BSG disaksikan KPK


Jurnal Manado - Walikota, Dr Ir G.S Vicky Lumentut, SH, M.Si, DEA melakukan penandatanganan kerjasama MoU dan PKS bersama Bank SulutGo (BSG) terkait Pendapatan Asli Daerah (PAD), yang disaksikan langsung oleh Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI), Nawawi Pomolango, Rabu (04/11/2020), di Aula Mapalus Kantor Gubernur, Sulawesi Utara (Sulut).


Usai penandatanganan Walikota memberikan apresiasi kepada pemerintah provinsi yang memberikan perhatian dalam penanganan covid di kabupaten kota.


“Kami baru saja melakukan penandatanganan MoU dan PKS dengan Bank SulutGo serta disaksikan langsung oleh komisioner KPK RI. Terimakasih untuk Pjs Gubernur Sulut, Agus Fatoni dan juga KPK atas upaya yang dilakukan untuk peningkatan PAD kabupaten/kota,” ucap GSVL.

Walikota dua periode ini juga mengatakan bahwa upaya ini tidak akan berjalan apabila tidak didukung penuh oleh masyarakat.


“Mari tetap budayakan pola hidup sehat dan bersih. Patuhi protokol kesehatan agar kesehatan terjaga dan kita bisa beraktifitas seperti sedia kala untuk kembali membangkitkan ekonomi kita yang anjlok dalam beberapa bulan terakhir ini akibat pandemi covid-19,” pungkasnya.(lipsus)