Iklan

September 6, 2021, 22:53 WIB
Last Updated 2021-09-07T05:53:19Z
Bitung

Apel Pengecekan Kendaraan Dinas Dilakukan Kapolres Bitung


Jurnal Bitung - Guna memaksimalkan pelaksanaan tugas sehari-hari, Polres Bitung melakukan apel pengecekan kendaraan dinas, Senin (6/9/2021) pagi, di lapangan apel Mapolres.


Pengecekan dilakukan langsung oleh Kapolres Bitung AKBP Alam Kusuma S. Irawan dengan sasaran pemeriksaan meliputi kondisi dan kelayakan kendaraan, hingga kelengkapan administrasi, termasuk sikap tampang personel yang mengawaki kendaraan dinas.


Kapolres Bitung mengatakan, pengecekan ini dilakukan untuk memastikan kondisi dan kesiapan kendaraan dinas dalam pelaksanaan tugas rutin di wilayah kota Bitung.


“Apel pengecekan ranmor ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan sarana prasarana berupa kendaraan dinas. Jika ada yang kurang atau rusak dapat segera dibenahi dan dilengkapi, sehingga saat diperlukan dapat digunakan secara maksimal tanpa kendala,” singkat AKBP Alam. (tam)