Iklan

October 8, 2021, 02:45 WIB
Last Updated 2021-10-08T09:45:48Z
OlahragaPolitik

Ketua PERBASI Sulut Adriana Dondokambey: Puji Tuhan, Mujizat Itu Nyata Tim Basket Tembus Final


JurnalManado -Tim bola basket putra Sulut ini pun mengukir sejarah baru.Tm bola basket dibawah komando Ketua Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Sulawwsi Utara (Sulut) Dra Adriana Ch Dondokambey MSi, berhasil masuk ke babak final dengan mengalahkan tim favorit juara Jawa Tengah (Jateng) dengan perolehan skor akhir 65-57 dipertandingan yang berlangsung di Mimika Sport Center, Kamis (7/10) kemarin.


Pada puncak final nanti, tim basket putra dibawah Ketua Tim Manager Clay Dondokambey akan menghadapi tim bola basket putra DKI Jakarta, Sabtu (9/10) besok


Keberhasilan ini sudah memastikan menambah koleksi medali Sulut di ajang PON Papua antara emas atau perak.


Perjalanan tim Sulut ke final sangat fenomenal dengan dibabak penyisihan mengalahkan tim kuat Babel, Jateng dan Bali secara beruntun. Serta dengan pertimbangan 'recovery' hingga tak ngotot saat dikalahkan tuan rumah Papua.


Namun dibabak semifinal performance tim Putra Sulut kembali on fire saat mengahadapi tim kuat Jateng.


Mental juara kembali ditunjukkan melawan Jateng, dengan kemenagan empat bola di laga yang berlangsung ketat.


Menariknya di quarter pertama tim Sulut sempat ketinggalan hingga 4 bola setengah.


Bahkan sampai akhir quarter 3 tim Jateng masih memimpin dari Sulut. Namun pada 4 menit terakhir dengan permainan presing ketat Sulut mampu unggul 65-57 pada akhir quarter 4.


Menanggapi kemenangan ini, Ketua PERBASI Sulut yang juga Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR)  Republik Indonesia (RI) mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada Tuhan pemilik kehidupan yang telah menuntun sehingga bisa sampai ke titik puncak.


"Puji Tuhan, mujizat itu nyata," kata Adriana Dondokambey yang juga Ketua Wanita Kaum Ibu (WKI) Sinode GMIM, kepada JurnalManado.com.


Senada dengan itu, manager tim basket putra Sulut Clay Dondokambey mengucapkan rasa syukur.


"Puji Tuhan, terima kasih Tuhan, Tuhan luar biasa," ujar Clay Dondokambey.


Diketahui, sebelum bertanding tim bola basket putra Sulut di doakan oleh Pendeta bersama Ketua WKI Sinode GMIM, Adriana Dondokambey.(tino)