
Gubernur Sulut melalui Kepala Dinas (Kadis) Kominfo Sulut Steven Liow mengatakan, bantuan ini wujud kepedulian Provinsi Sulut terhadap warga korban terdampak bencana erupsi Gunung Semeru.
“Bantu bagi sesama membutuhkan, apalagi mereka sedang mengalami bencana. Kita hidup diciptakan saling tolong-menolong dan saling toleransi satu sama lain,” tegas Liow.
Ditempat yang sama, Ketua KNPI Sulut Rio Dondokambey mengatakan selama kita mampu menolong orang lain, maka marilah kita bantu.
“Indahnya berbagi. Sebab, sekecil apa pun pemberian kita dilakukan dengan ikhlas akan sangat berharga,” tandas Rio.
Terinformasi, bantuan tersebut telah diserahkan ke Lanud TNI AU dan rencananya besok pagi pukul 08.00 WITA diterbangkan menuju bandara Adisucipto, Malang, Jawa Timur. (man)