Iklan

January 21, 2022, 16:12 WIB
Last Updated 2022-01-22T00:12:39Z
Mitra

Tetapkan ABPDes 2022, Desa Beringin Siap Tingkatkan Taraf Hidup dan Kesejahteraan Rakyat


Jurnal,Mitra - Setelah menerima salinan intruksi pemerintahbterkait pengelolaan Dana Desa (Dandes) Tahun Anggaran  2022 maka Pemerintah Desa (Pemdes) Beringin Kecamatan Belang menetapkan Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes).


Hukum Tua (Kumtua) Desa Beringin Stin Rogahang mengatakan telah melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) yang dipimpin ketua BPD pada Selasa 18/1/22."Desa kami sudah menetapkan APBDes sesuai arahan dan ketentuan yang di keluarkan melalui peraturan menteri keuangan yaitu anggaran 40% untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT), 20% untuk Pangan ,8% untuk penanganan Covid 19 dan sisa 32 % untuk kegiatan pemberdayaan rutin lainnya,"Ujarnya.


Diketahui  Total Pendapatan Desa Beringin sebesar Rp. 1.003.108.000

PAD Rp. 2.000.000

Dana Desa  Rp.622.358.000

ADD Rp.372.000.000

BHP Rp. 3.250.000

Bunga Bank Rp.3.250.000.


Kumtua menjelaskan bahwa APBDes Tahun 2022 tersebut,

Pengunaannya di 1. Bidang Penyelenggaraan Pemerintah Desa yaitu Belanja Pegawai, Oprasional Kantor Desa, Oprasional BPD. 2.Bidang Pembangunan yaitu Makanan Tambahan, Honor KPM, Honor Kader, insentif Oprator Siskeudes, Insentif Oprator Sipades, Biaya Penyebaran Informasi Publik Desa, Honor Guru Paud .3.Bidang Pemberdayaan yaitu Bimtek Oprator Siskeudes, Bimtek Oprator Sipades,.Bimtek KPM

4.Bidang Bencana Kedaruratan."Jadi semua kegiatan perbidang sudah di tetapkan dan sudah di evaluasi oleh Tim Evaluasi APBDes,"Jelas Rogahang .


Untuk itu dirinya sangat berharap peran aktif agar dapat memanfaatkan dana pemberdayaan lewat Dana Desa dengan baik sehingga program pemerintah berjalan sukses."Saya sebagai Kumtua akan mengawal langsung agar program pemerintah untuk meningkatkan Taraf Hidup dan kesejahteraan rakyat akan sukses, Tahun 2022 anggaran banyak untuk pemulihan ekonomi rakyat, sangatlah penting peran warga dalam mengunakan dana bantuan untuk ekonomi keluarga,"Terang Rogahang.(hak)