Iklan

March 9, 2022, 05:22 WIB
Last Updated 2022-03-09T13:22:19Z
EkonomiManadoUtama

Pastikan Ketersediaan Minyak goreng, Disperindag turlap Pantau Pasar


Jurnal Manado - Sekretaris Dinas (Sekdis) Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Manado, Telly Pinasang memastikan kelancaran dan ketersediaan pasokan minyak goreng baik di minimarket, supermarket maupun pasar tradisional.  


Kata Telly, kondisi di kota berjulukan tinutuan ini sangat berbeda dengan beberapa daerah lainnya khususnya di pulau Jawa yang mengantre panjang dan berebut untuk mendapatkan minyak goreng.  


“Jadi retail tidak pernah menahan, setelah distributor memasukkan pasokan minyak goreng langsung dipasarkan,” jelas Telly saat diwawancari di kantornya yang terletak di bilangan Jalan Pomorow, Rabu (9/3/2022).  


Lanjutnya, hal tersebut dapat dipastikan setelah tim dari bidang pengawasan turun lapangan beberapa hari ini dalam rangkaian operasi pasar.  


Mulai dari Jumbo, Golden, Pioner, UD Sulut Sejahtera, Hypermart Kairagi, Lippo Kairagi, Indogrosir dan lain sebagainya.  


“Saat ini ketersediaan di retail tiap hari tetap ada, cuma stoknya tidak banyak terutama Bimoli,” bebernya.  


Untuk harga, semua menggunakan standar harga eceran tertinggi (het) saat ini. 


Semua sesuai dengan Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No 1 tahun 2022 tentang penyediaan minyak goreng kemasan sederhana untuk kebutuhan masyarakat dalam kerangka pembiayaan oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit. 


“Biasanya satu keluarga dibatasi satu liter minyak goreng,” jelasnya.  


Tambahnya, selama ini yang terjadi dikalangan ibu-ibu adalah panik buying sehingga ketika pagi ada siangnya sudah ludes dan sorenya kembali ada lagi.  


“Waktu pertama turun kita sosialisasikan, sehingga sebelumnya harga bervariasi kini menjadi satu harga,” pungkas Telly. 


(Ipeh)