Iklan

August 31, 2023, 00:49 WIB
Last Updated 2023-08-31T07:49:19Z
MitraPendidikanUtama

Terapkan Kurikulum Merdeka, Kepsek SMA 1 Belang Joudy Kaligis Siap Sukseskan Merdeka Belajar, Merdeka Mengajar


Jurnal,Mitra - Dengan adanya tahun pelajaran baru 2022/2023 pemerintah menerapkan kurikulum pendidikan nasional baru yang dikenal dengan nama kurikulum merdeka.


SMA Negeri 1 Belang Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) langsung melaksanakan Penerapan kurikulum baru yaitu Kurikulum Merdeka. "Awalnya secara terbatas di sekolah-sekolah penggerak pada tahun pelajaran 2021/2022 dan pada tahun pelajaran 2022/2023 diberi kesempatan kepada sekolah-sekolah yang bukan sekolah penggerak untuk menereapkan kurikulum merdeka. Kurikulum merdeka pada tahun pelajaran 2022/2023 yaitu implementasi kurikulum merdeka atau sekolah IKM," ucap Kepala Sekolah Joudy Kaligis, Kamis 31/8/23.


Kepsek Kaligis menjelaskan bahwa Kurikulum merdeka yang diterapkan mulai tahun 2022 ini memeiliki beberapa perbedaan bila dibandingkan dengan kurikulum sebelumnya yaitu kurikulum 2013. Perbedaan tersebut terjadi di setiap tingkatan jenjang pendidikan yang membahas perbedaan kurikulum merdeka dengan kurikulum 2013 pada jenjang pendidikan SMA. "Perdedaan tersebut sangat perlu diketahui dan dipahami tidak saja oleh satuan pendidikan dan guru tetapi juga harus diketaui oleh calon siswa baru, orangtua siswa baru yang akan duduk di kelas X SMA," Jelas Kepsek SMA 1 Belang.


Untuk dirinya menambahkan dalam mensukseskan program tersebut maka pihaknya telah melaksanakan In House Training (IHT) supaya dapat meningkatkan Kompetensi Pendidik dan Tenaga Pendidik. "IHT adalah pelatihan internal sekolah untuk meningkatkan kompetensi Pendidik dan Tenaga Pendidik dengan materi Implementasi Kurikulum Merdeka dalam membentuk profil pelajar Pancasila "Merdeka Belajar, Merdeka Mengajar".tambah Kaligis.(hak)