
JurnalManado - Ketua lanjut usia (Lansia) Rayon V Manado -Kembes Ventje Pinontoan dalam sambutan pada pohon terang lansia se Wilayah Manado Titiwungen. (TWM) Jumat (7/12/2023) mengatakan, Perayaan Natal Yesus Kristus adalah perayaan penuh dengan sukacita.
Karena Allah sudah merespon kepada umatNYA yang menjadi pilihan yang mencintai umatNYA khususnya Lansia di Rayon V Manado-Kembes.
"Natal perayaan sukacita. karena Allah yang sudah merespon kepada umatNYA yang menjadi pilihan dan mencintai umatMYA khusus lansia Rayon V Manado-Kembes.
Dia mengingatkan kepada lansia sukseskan dan doakan pelaksanaan Pemilu 14 Februari 2024 dan siapa pilihan kita Tuhan sudah mengetahuinya.
Pada 22 Desember 2023 adalah ibadah Natal Lansia Rayon V Manado-Kembes di Jemaat GMIM Solagratia Tikala. (tino)