Iklan

March 19, 2025, 17:41 WIB
Last Updated 2025-03-20T00:41:25Z
Mitra

Pentingnya Lingkungan Sehat, Kumtua Djoudy Kolanus Minta Warga Jangan Buang Sampah Sembarangan


Jurnal,Mitra - Ciptakan Lingkungan bersih dan sehat terus diupayakan Pemerintah Desa (Pemdes) Molompar Dua Selatan Kecamatan Tombatu Timur Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra).


Hukum Tua Djoudy Kolanus mengatakan Menjaga kebersihan lingkungan tidak semudah yang dibayangkan masih banyak saja orang yang tidak bertanggung jawab yang membuang sampah sembarangan. "Untuk menciptakan Lingkungan bersih dan sehat dibutuhkan kesadaran semua pihak dan lapisan masyarakat agar nyaman dalam beraktifitas," katanya.


Dijelaskan Kumtua bahwa tujuan dari menciptakan lingkungan bersih dan sehat adalah mengindari Berbagai Penyakit. "Bersih itu sudah tentu sehat. Jaga lingkungan kita masing-masing, seperti tempat tinggal, sekolah, dan rumah ibadah, masyarakat dapat menghindari penyakit sehingga tidak berpotensi muncul bakteri, lingkungan kita harus terjaga kebersihannya," jelas Kolanus.


Untuk itu Iapun menghimbau kepada semua masyarakat agar Membuang sampah pada tempatnya. "Kami Pemdes sudah menyiapkan Tempat Pembuangan Sementara. Karena salah satu cara menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS) dapat membantu menjaga kesehatan diri dan lingkungan sekitar, Mencegah infeksi penyakit tertentu. Mari kita menjaga kebersihan lingkungan untuk kesehatan kita bersama," pungkas Kumtua Kolanus.(hak)