Iklan

March 14, 2025, 19:54 WIB
Last Updated 2025-03-15T02:54:15Z
Mitra

Targetkan WTP, Bupati Ronald Kandoli Tegaskan OPD untuk Proaktif pada Pemeriksaan Keuangan oleh BPK


Jurnal,Mitra - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) kembali menargetkan Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) oleh Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK).


Diketahui jumat 14/3/35 Bupati Ronald Kandoli didampingi Sekretaris Daerah David Lalandos, mengikuti Exit Meeting Pemeriksaan Interim Atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Minahasa Tenggara Tahun Anggaran 2024 oleh Tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Sulawesi Utara. "Saya minta semua OPD untuk proaktif, Saya inginkan Kabupaten Mitra kembali meraih WTP," ucap Bupati Ronald.


Dirinya Menegaskan Agar Semua OPD bertanggung jawab Pada Pemeriksaan Keuangan. "Apa yang Diminta oleh BPK harus langsung di Tindaklanjuti, LKPD tahun 2024 Kabupaten Mitra ditargetkan meraih WTP. Ini akan menjadi Evaluasi bagi semua OPD," pungkas Bupati RK.(hak)