Jurnal Minahasa - Wakil Bupati Minahasa, Vanda Sarundajang, SS, menghadiri peresmian Kantor BNI KCP Langowan pada Kamis (22/1/2026). Kegiatan ini dipusatkan di kantor baru yang berlokasi strategis tepat di samping Monumen Schwarz, Langowan.
Peresmian ini merupakan langkah nyata BNI untuk memperluas jangkauan layanan perbankan di wilayah Kabupaten Minahasa. Selain itu, kehadiran kantor ini bertujuan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi lokal serta mempercepat akses keuangan bagi masyarakat sekitar.
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, mulai dari Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Utara hingga jajaran pimpinan BNI Wilayah 11. Turut hadir pula para pejabat Pemerintah Kabupaten Minahasa, termasuk Kepala BPKAD, Kepala BPBD, serta Camat Langowan Raya.
Wabup Vanda Sarundajang berharap akses perbankan yang semakin dekat dapat mempermudah masyarakat dalam bertransaksi. Ia menegaskan bahwa fasilitas ini diharapkan mampu mendorong aktivitas ekonomi dan percepatan pembangunan di daerah.(Hesk)
