Iklan

January 7, 2016, 23:06 WIB
Last Updated 2021-01-21T12:41:46Z
Pemerintahan

Lantik Parengkuan, sumarsono Beri Apresiasi Poli.

Jurnal,Manado - Penjabat Gubernur Soni Sumarsono dalam sambutan pelantikan Penjabat Walikota Tomohon, memberikan apresiasi kepada Pelaksana Harian Walikota Kota Tomohon, Arnold Poli yang telah mengisi kekosongan kursi walikota dimasa transisi.
"Terimakasih kepada Pak Arnold yang telah mengisi kursi walikota dimasa transisi," kata Sumarsono, Jumat (08/01/2016), saat memberikan sambutan pada kegiatan serah terima jabatan di Graha Gubernuran.
Ia mengatakan hal itu penting karena jabatan walikota tidak boleh kosong sehingga ditunjuklah Arnold Poli yang sedang menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kota Tomohon.
Sumarsono juga menjabarkan fungsi dan wewenang Penjabat adalah sama dengan walikota definitif hanya saja apabila melakukan perubahan harus ada izin dari kementrian.
"Penjabat Walikota Sani Parengkuan yang awalnya menjabat assisten II Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara saat ini sebagai penjabat Walikota Kota Tomohon mempunyai hak yang sama. Ia juga wajib menjalankan roda pemerintahan dan menjalankan tugas - tugas pembangunan. Membantu proses penyelesaian yang ada di kota tomohon termasuk persoalan yang terjadi di Lahendong, lumpur panas,"jelas Dirjen Otda ini.
Untuk itu, Sumarsono kembali mengingatkan agar menjalankan tugas dengan sebaik - baiknya.
"Meski menjabat sementara tapi pak parengkuan wajib menjalankan apa yang menjadi tugas yang ditetapkan dan sesuai peraturan perundang - undangan,"pungkasnya.(man)