Iklan

September 2, 2013, 07:25 WIB
Last Updated 2013-09-02T14:25:30Z
Boltim

Bupati Boltim gelar rapat evaluasi akhir jabatan sangadi

Jurnal Manado, Boltim - Dalam rangka menghadapi agenda nasional yakni Pemilihan Umum (Pemilu) baik legislatif dan kepala daerah pada 2014 dan 2015 yang berbenturan dengan berakhirnya masa jabatan pada akhir September, Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Salim Landjar menggelar rapat evaluasi bersama para sangadi di aula Bupati lantai III.

Terpantau Jurnal Manado Senin (02/09), nampak agenda rapat tersebut dihadiri Wakil Ketua Bupati Boltim Meydi Lensun, Assisten I bidang Pemerintahan, Kepala Badan BPMD, Kepala Bagian Tata Pemerintahan, Camat Modayag, Camat Nuangan, serta Camat Kotabunan dan para sangadi yang telah berahir masa jabatannya.

Tujuan digelarnya rapat tersebut untuk melakukan evaluasi kerja, dan tentunya membahas lanjutan pengabdian para sangadi terkait rencana kerja yang telah disusun. Katanya bila pelaksanaan pilsang akan dipaksakan nantinya dalam pembuatan penyelesaian administasi pertanggungjawaban akan tidak tersusun dengan baik.

" Jika para sangadi diganti, otomatis dalam pemasukan pertanggung jawaban adminstrasinya akan rancuh." Kata Sehan

Ditambahnya bahwa gelaran rapat ini bukan merupakan rapat yang nantinya akan mengarah pada kepentingan politik menjelang pilcaleg dan pilkada 2014 dan 2015. Katanya Perihal ini murni karena agenda pilsang berbenturan dengan adanya agenda nasional. (Billy)