Iklan

February 20, 2014, 04:13 WIB
Last Updated 2014-02-23T12:14:01Z
Manado

Usai Pemaparan Wawali, Komisi VIII DPR RI Serahkan Bantuan Kepada Pemkot


Wawali saat melakukan pertemuan dengan Komisi VIII DPR-RI

Jurnal,Manado-Wakil Walikota, Harley Mangindaan didampingi Sekretaris Kota Manado Ir.H.M.F Sendoh Kamis, (20/2) menerima kunjungan Komisi VIII DPR RI di ruang Toar Lumimuut Balaikota Manado. Rombongan dipimpin H.Sayed Zakaria,SE sebagai ketua tim bersama delapan anggota lainnya. Dalam kunjungan ini, Para legislator senayan turut didampingi mitra kerja yakni perwakilan dari Kementrian Agama dan BNPB.
Dalam pertemuan tersebut, Wawali memaparkan tentang kejadian bencana yang terjadi di kota Manado beberapa saat lalu, serta upaya-upaya pemerintah kota Manado dalam proses recovery.

”Sebagaimana data yang dilaporkan Pak Wali ke BNPB kerugian yang dialami Manado yakni di sektor perumahan, hanyut 385 rumah, kerusakan ringan 7.032 rumah, rusak sedang 1,756, dan rusak berat 1.425, Dengan total kerusakan rumah mencapai  10.213 unit, dari total penduduk 78.930 jiwa serta 23.148 kepala keluarga. Begitu juga dengan dampak kerusakan di sektor sosial seperti tempat atau rumah ibadah, yakni Gereja 30 bangunan, Masjid 27 unit dan Klenteng sebanyak 5 bangunan.serta sekitar 7 sekolah rusak berat dan hancur ” ujar Wawali.

Lanjut dijelaskan Mangindaan, koordinasi dengan daerah sekitar seperti Minahasa dan Minahasa Utara, serta kerjasama dengan pihak propinsi, juga telah dilakukan untuk menghindari bencana serupa terjadi di kemudian hari. "Kami telah berkomunikasi bersama dengan pemerintah Propinsi, dan juga daerah-daerah sekitar seperti Minahasa dan Minahasa Utara. Juga akan ada ada larangan untuk membangun di daerah bantaran sungai, serta kurang lebih 5 titik akan dijadikan lokasi rusunawa," terangnya.

Melalui ketua Tim, Komisi VIII DPR RI mengapresiasi langkah-langkah yang diambil oleh pemkot Manado. Komisi VIII menilai, Pemkot manado sigap dan tanggap dalam menghadapi bencana karena sistim penanggulangan bencana berjalan dengan baik. Selain mengumpulkan data dan meninjau lokasi bencana, rombongan komisi 8 yang juga bermitra dengan BNPB memberikan bantuan senilai 200 juta kepada pemerintah kota Manado melalui Wawali, disaksikan oleh Sekda dan BNPB Pusat Bapak Siswanto.(tim)