Iklan

April 7, 2014, 10:18 WIB
Last Updated 2014-04-07T17:18:53Z
Boltim

KPU Salurkan Logistik Pemilu

Ketua KPU Boltim, Hendra Dj Damopolii
Jurnal,Boltim- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Senin (7/4) mulai menyalurkan logistik Pemilu. Ketua KPU Hendra Dj Damopolii mengatakan,semua logistik pemilu sudah selesai dilakukan pengepakan dan telah siap didistribusikan."Sebanyak 520 kotak suara mulai di distribusikan di lima kecamatan"Ujar hendra.

Hendra menambahkan, Logistik yang akan didistribusikan sudah dikemas dalam satu kotak yang berisikan,surat suara,formulir C dan lampirannya,kartu pengenal petugas KPPS dan saksi,tinta,alat pencoblos dan sejumlah kebutuhan TPS lainnya."Mudah-mudahan tidak ada kendala dan akan selesai malam ini."tukas hendra.

Lebih lanjut,dikatakan Hendra, pendistribusian logistik pemilu ini juga dijaga ketat oleh pihak Kepolisian baik dari Polres Bolmong maupun dari Polsek Urban Kotabunan."Polres maupun Polsek mengawal langsung pendistribusian logistik ini,"tandasnya.(sdb)


Grafis Pendistribusian logistik Pemilu

-Kecamatan Modayag Barat,5 Desa,72  Kotak Suara,18 TPS,7496 DPT/DPK.

-Kecamatan Modayag Induk 17 Desa,38 TPS,152 Kotak Suara,14759 DPT/DPK

-Kecamatan Nuangan 13 Desa,30 TPS 120 Kotak Suara, 10905 DPT/DPK.

-Kecamatan Tutuyan 9 Desa, 23 TPS,84 Kotak Suara,9085 DPT/DPK.

-Kecamatan Kotabunan 7 Desa,21 TPS,84 Kotak Suara,8950 DPT/DPK.

*Sumber KPUD Boltim.