Iklan

November 17, 2014, 04:15 WIB
Last Updated 2014-11-17T12:44:40Z
Manado

Wawali Ingatkan Keselamatan dan Kenyamanan Penumpang Paling Utama



Gubernur SH Sarundajang dan Wawali Harley Mangindaan menuju kapal cepat Majestic Kawanua

Jurnal,Manado - Wakil Walikota Manado Dr. Harley AB Mangindaan, memberikan ucapan selamat atas peluncuran Kapal Cepat Majestic Kawanua dan Majestic Kawanua 2 bertempat di Pelabuhan Manado, Senin (17/11/2014).
 
Kapal Cepat yang akan melayani jalur Manado-Biaro-Tagulandang-Makalehi-Siau-Para-Kalama hingga Tahun PP, diharapakan oleh Wawali dapat memberikan gairah bagi perekonomian manado.
“Semoga dengan kehadiran armada laut ini dapat memberikan sisi positif dan gairah bagi pereknomian Manado dengan daerah-daerah yang ada dikepulauan sehingga tidak ada lagi sekat antara yang ada di daratan dan kepulauan. “ujar Wawali.
 
Wawali juga mengingatkan dalam melayani penumpang harus sesuai prosedur dan kapasitas kapal.
Gubernur, Wagub dan Wawali saat melakukan penyiraman kapal
“Lebih mengutamakan keselamatan dan kenyamanan penumpang,” pesan Wawali.

Kapal Cepat Majestic Kawanua dan Majestic Kawanua 2 sendiri memiliki desain elegan, ekslusif dan canggih serta memiliki 350 seat kelas VIP dan ekonomi dan menggunakan mesin caterpillar berkekuatan 1450 HPKx3 serta memiliki top speed 35 knots dan didesain dari Singapura.
 
Sesuai jadwal kapal tersebut akan beroperasi pukul 08.30 dari Manado dan tiba di Tahuna pada pkl. 15.00 begitu pula sebaliknya.

Dalam kegiatan itu dihadiri Gubenur Sulut DR.Sinyo Harry Sarundajang, Wagub Sulut, DR. Djouhari Kansil, Kepala BIN Sulut Laksamana TNI Djajeng Tirto SSPi SH serta Wabup Sangihe Jabes Gaghana.  Turut dimeriahkan oleh artis ibukota Paramitha Rusadi dalam balutan Aryo Event Organizer.(luq)