Iklan

June 21, 2015, 14:43 WIB
Last Updated 2021-01-21T13:25:34Z
PemerintahanPolitik

Sarundajang : Jadikan Puasa Sebagai Wadah Silaturahmi Untuk Menjaga Sulut

Jurnal,Manado – Bulan puasa adalah bulan penuh ampunan dan berkah. Demikian dikatakan  Gubernur  Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang saat menghadiri syukuran HUT ke-65 Kodam VII Wirabuana serta buka puasa bersama dengan jajaran  Korem 131 Santiago, Sabtu (20/06/2015).
Menurutnya, sebagai bulan penuh pengampunan, ramadan juga menjadi ajang silaturahmi untuk terus membangun kebersamaan dan melaksanakan misi yaitu merawat sulawesi utara bebas dari ancaman keamanan dan gangguan kamtibmas.

 “Saya memberi apresiasi atas kerja keras jajaran Korem 131 Santiago dan Polda Sulut yang telah banyak membantu program kegiatan pemerintah daerah, dalam melaksanakan tugas-tugas kemanusiaan, seperti TNI masuk sawah, serta polda ikut menjaga Kamtibmas,”ucap Sarundajang.


Gubernur juga memberikan ucapan selamat berpuasa kepada seluruh umat muslim di sulut, ia berharap lewat puasa akan menumbuhkan Iman dan Ketaqwaan serta terus membangun kerukunan antar umat beragama.(***)