
Jurnal,Gorontalo- Festival Boalemo yang akan berlangsung 19 September 2015
nanti, sudah di persiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Gorontalo bersama industri
perhotelan setempat yang akan menyiapkan sekitar 1.900 kamar hotel. Hal ini
dikatakan Sekretaris Daerah Pemrov (Sekdaprov) Gorontalo, Hj. Winarni Monoarfa,
Senin (24/08/2015) di Makasar.
Selain menyiapkan kamar Hotel
bagi pengunjung dan tamu kehormatan, panitia juga menyiapkan home stay karena
acara ini juga akan dihadiri juga oleh para tamu dari luar negeri.
"Termasuk 40 duta besar asal
Indonesia yang bertugas di luar negeri akan datang ke Gorontalo untuk membantu
mempromosikan potensi wisata di Sulawesi di negara tempatnya bertugas. Untuk
itu kami juga mengajak masyarakat setempat agar dapat berpartisipasi dalam
kegiatan ini, sebab ini merupakan kegiatan berskala Nasional dan Internasional,”
ungkap Winarni Monoarfa.
Ditambahkan Sekdaprov Winarni,
bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan 'Sail Tomini dan Festival
Boalemo 2015 yang puncaknya dilaksanakan di Parigi Mountong, Sulteng pada 19
September 2015.
Kegiatan lainnya yang akan
meramaikan Festival Boalemo adalah akan digelarnya kegiatan sosial di antaranya
pemeriksaan kesehatan gratis di atas kapal KRI dan pembagian 2.000 kacamata.
"Dari jumlah tersebut
sebanyak 1.000 kacamata diperuntukkan bagi anak sekolah yang membutuhkan. Kami
sudah mendata sekolah mana saja yang siswanya membutuhkan kacamata, selain itu,
ada juga berbagai kegiatan di antaranya yacht rally, ekspedisi penelitian
maritim, parade kapal perang, pameran dan seminar ilmiah,” ujar Winarni.
"Tak ketinggalan juga Parade
Budaya yang akan menampilkan 10 etnis dari Gorontalo, festival Karawo (kain
khas Gorontalo), festival kuliner dan kegiatan olahraga seperti lomba jet ski
dan kegiatan lainnya,” tutup Winarni.(luq)