Iklan

August 22, 2018, 06:15 WIB
Last Updated 2018-12-05T14:15:58Z
Dinamika

Jelang Manado Fiesta , Waworuntu Himbau Masyarakat agar setiap sudut kota manado terlihat bersih

Jurnal Manado - Untuk menjaga kebersihan dan keindahan kota, sejumlah staf Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Manado membersihkan rumput di depan gedung yang sementara dibangun di depan Hotel Aryaduta, Rabu (22/8/2018).

Menurut Kepala DLH Kota Manado Yohanis Waworuntu, setiap sudut kota harus terlihat bersih. Apalagi dalam waktu dekat Pemkot Manado akan menggelar iven akbar Manado Fiesta 2018.

“Tidak hanya pemerintah, kami juga mengharapkan partisipasi masyarakat untuk menjaga kebersihan di wilayahnya masing-masing,” ujar Waworuntu.

Selain kebersihan pekarangan, muara sungai dan pantai juga harus menjadi perhatian. Sebab sesuai arahan Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut, laut harus bersih dari sampah.

“Kami juga menghimabu agar masyarakat untuk tidak membuang sampah di sungai maupun di laut karena itu bukan tempat sampah. Buanglah di tempat sampah yang telah disiapkan,” tandas Yohanis Waworuntu.(Ipeh)