
JurnalManado-Walikota Manado G.S Vicky Lumentut melalui
Sekretaris Daerah (Sekda) Micler C.H Lakat, secara resmi melantik Ketua
dan Anggota Badan Pengawas (Banwas) serta Direktur Operasional, Direktur
Pengembangan Perusahan Daerah (PD) Pasar Manado, milik Pemerintah Kota
(Pemkot) Manado.
Pelantikan Ketua Banwas Max Bawotong menggantikan Feri Keintjem,
anggota Banwas Raden Mas Suratman menggantikan Hendra Zoenardji, serta
DirOps Tommy Sumelung menggantikan Junifer Kaparang, Dirbang PD Pasar
Stenly Sumampouw menggantikan Hi Helmi Bahdar, dilakukan di Aula Serba
guna Kantor Walikota Manado, Rabu (15/05/2019) malam.
Walikota Manado Vicky Lumentut dalam sambutan dan arahannya di
sampaikan Sekda Micler Lakat mengatakan, bahwa pergeseran jabatan
tersebut guna melakukan penyegaran di kubuh PD Pasar Manado, dalam upaya
meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di pasar-pasar tradisional
yang dikelola oleh PD Pasar Manado.
“ Pergeseran jabatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan pelayanan
kepada masyarakat dan pedagang di pasar tradisional. Diharapkan agar
Badan Pengawas dan Direksi yang baru dilantik, dapat melaksanakan tugas
dengan baik, sesuai Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) demi kemajuan pasar
tradisional di kota manado,” tandas Sekda Manado Micler Lakat.(*jm)