JurnalManado - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dokter Fransiscus Andi Silangen mengatakan, semua kebijakan Pemerintah Pusat harus di dukung.
Hal ini seperti rencana Pemerintah Pusat yang akan menaikkan iuran BPJS pada Tahun 2020 mendatang.
"Saya dukung kenaikkan iuran BPJS Tahun 2020. Kesehatan itu mahal, dan hal ini juga menjadi tanggung jawab bersama bukan cuman Pemerintah.
Olehnya, bagi Politisi PDIP Sulut iuran BPJS harus naik sehingga semua yang disampaikan Pemerintah Pusat harus didukung," tegas Legislator Sulut dari daerah pemilihan (dapil) Nusa Utara kepada JurnalManado.com diruang kerjanya.
Personil.Komisi lV ini mencontohkan dalam hidup ini ada banyak orang yang merokok hingga satu bungkus sehari di kalikan sebulan sampai puluan ribu rupiah.
Ketika Pemerintah Pusat sampaikan iuran BPJS akan naik pada awal Tahun 2020 banyak keluhan dari masyarakat. Sebagai wakil rakyat politisi kawakan ini berharap semua program Pemerintah harus didukung bersama sama. (tino)