Iklan

November 22, 2019, 16:03 WIB
Last Updated 2021-01-21T13:20:11Z
Politik

Forward Bakal Berbagi Kasih Kepada 350 Anak Pada Natal DPRD Dan Forward

JurnalManado - Forum wartawan Dewan (Forward) Sulawesi Utara (Sulut)
dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)  Sulut Bakal kumpul 350 anak hadiri Ibadah Natal Bersama 350 bersama anggota DPR Sulut dengan
Forum Wartawan DPRD (Forward).

Ketua Forward Noberd Losa bersama panitia Angga Wirya didampingi Sekretaris Panitia Reymond Lucky Legi sementara dan sedang menyiapkan kegiatan Ibadah Natal bersama keluarga besar DPRD dengan ratusan anak-anak.

" Kami sementara matangkan acara yang bakal di gelar pada
 hari Selasa 3 Desember 2019 mendatang, ruang rapat paripurna DPRD Sulut,"ucap Obe begitu disapa kepada JurnalManado.com Jumat (22/11/2019) usai rapat.

Forward akan berbagi kasih dan telah mengundang anak-anak dari panti asuhan muslim, panti asuhan kristen, kelompok anak-anak pemulung, anak-anak autis maupun Anak-anak sekolah minggu.

Disamping itu juga Forward telah mengundang anak-anak dari petugas cleaning service yang setiap harinya membersihkan kantor DPRD Sulut,”ujar Obe dan angga.

“Selain ibadah natal bersama, Forward juga akan menyerahkan bingkisan natal buat 350 anak-anak,”sambung keduanya.

Kegiatan Ibadah Natal ini, menurut Losa ditunjang sepenuhnya oleh Ketua DPRD Sulut, Andrei Angouw Sekretariat DPRD Sulut dibawah pimpinan Sekretaris Dewan (Sekwan) Bartolomeus Mononutu SH serta didukung Bank SulutGo.(tino)