Iklan

April 20, 2020, 00:32 WIB
Last Updated 2021-01-21T13:18:05Z
Politik

Mendapat Kepercayaan Ketua Pansus MSH. CNR: Terima Kasih CEP

Jurnal Manado - Ketua Panitia Khusus (Pansus) Membangun  Sulut Hebat (MSH) Dewan perwakila rakyat daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Carieg N Runtu mengatakan, dalam waktu dekat Pansus MSH akan melakukan rapat lanjutan internal dan telah mengagendakan pada hari kamis (23/4/2020) akan mengadakan pertemuan dengan PT MSH untuk membahas beberapa point penting yang akan di bahas antara lain, dana penyertaan modal sebesar Rp. 22  milliar lebih yang bakal ditanyakan pansus MSH.

"Pansus MSH akan menggelar rapat dengan mitra kerja termasuk PT MSM untuk mempertanyakan bantuan anggaran dana penyertaan sebesar Rp. 22 Milliar lebih,"tegas Politisi Golkar Sulut kepada JurnalManado.com.

Legislator Sulut daerah pemilihan (dapil) Tomohon-Minahasa itu menambahkan, sebagai Anggota DPRD Sulut mengapresiasi sekaligus berterima kasih kepada Ketua Fraksi Golkar Raski A Mokodompit dan Ketua DPD l Partai Golkar Sulut Christiani E Paruntu yang sudah memberikan kepercayaan memimpin Pansus MSH.

Usai rapat Pansus MSH akan melakukan kunjungan lapangan dengan SKPD terkait. (tino)